Search
Close this search box.

Belum Banyak Yang Tau Cara Mencegah Penyakit Diabetes Ini!

Ada banyak cara mencegah penyakit diabetes atau gula darah, yaitu dengan tidur yang cukup, menjaga pola makan, dan rajin berolahraga.

Perlu diketahui bahwa diabetes adalah salah satu penyakit yang banyak dialami oleh masyarakat di dunia. Bahkan di Amerika, penyakit ini menggerogoti seperempat dari warganya, sehingga kemungkinan dari warga tersebut akan mengalami transisi dari kondisi pradiabetes ke diabetes.

Cara Mencegah Penyakit Gula darah yaitu:

1. Tidur Cukup

Penuhilah kebutuhan istirahat Anda dengan tidur setidaknya 6 sampai 8 jam per hari. Kurang tidur akan menyebabkan proses metabolisme tubuh terganggu. Selain itu, kurang tidur juga akan merangsang rasa lapar sehingga menyebabkan Anda ingin mengkonsumsi lebih banyak makanan. Akibatnya, kadar gula darah akan mengalami peningkatan. Untuk itu, penuhilah kebutuhan istirahat Anda agar tidak terkena diabetes.

ISK

2. Memperbanyak asupan serat

Cara mencegah penyakit kencing manis dengan makanan yang berserat adalah makanan yang didalamnya terkandung air atau mineral. Seperti yang terdapat pada sayur dan buah. Banyak sekali, manfaat yang terkandung didalam buah dan sayur. Yang bisa dipakai untuk soal kecantikan dan kesehatan.

Jika untuk kesehatan kalian bisa dengan mencegah terjadinya penyakit sembelit susah bab. Dan untuk masalah kecantikan itu menjaga kulit agar tetap, lembab,kencang, dan kenyal dan juga bisa untuk mencegah atau menghilangkan jerawat serta flek hitam.

Ternyata cara mencegah kencing manis dengan mudah bisa dilakukan dengan memakan yang mengandung serat.  Selain dengan melakukan cara ini, kalian juga bisa dengan cara melakukan olahraga yang rutin dan teratur, agar penyakit ini tidak mudah terjadi pada diri anda, termasuk terhindar dari kencing manis atau diabetes.

3. Menghindarkan makanan yang manis

Seperti permen, coklat, gulali, kue, dan minuman pasti memiliki rasa yang manis, yang semua orang pasti suka untuk mengkonsumsi nya. Tetapi ada sisi buruknya juga jika kita sering mengkonsumsi nya. Bisa membuat sakit gigi seperti gigi berlubang dan juga bisa mengakibatkan kencing manis datang.  Resiko dari kencing manis ini adalah bisa membuat kematian secara mendadak atau tiba tiba.

Namun, tidak perlu khawatir jika kita sedang mengalami hal seperti ini, karena bisa kita melakukan cara mencegah penyakit kencing manis dengan mudah dan aman.  Alangkah baiknya, jika kita sekarang menjauhkan atau menghindarkan penyakit ini dimulai dari sekarang. Jika dilihat dari segi makanan, jenis makanan ini yang paling banyak menggemarinya adalah anak anak. Boleh saja memakan makanan ini, asalkan harus sedikit saja tau diforsir.

4. Hindari makanan yang berlemak

Makanan yang kaya akan kandungan lemak seperti gorengan merupakan makanan yang memberikan kontribusi besar terhadap kenaikan berat badan dan juga resiko untuk terkena penyakit diabetes.  Hindarilah gorengan atau berbagai jenis makanan dengan kandungan lemak jahat yang tinggi. Gantilah kebutuhan lemak Anda dengan mengkonsumsi minyak ikan, minyak zaitun, minyak almond, atau berbagai jenis sumber lemak yang baik bagi kesehatan tubuh.

Makanan yang berlemak adalah makanan yang cara pembuatan nya dengan cara digoreng. Memang sungguh sangat lezat sekali jika memakan makanan yang cara pembuatan nya dengan digoreng. Karena jenis makanan ini sudah menjadi tradisi dalam setiap masakan.  Tetapi makanan ini juga tidak baik untuk dikonsumsi karena bisa menimbulkan darah tinggi, yang beresiko dengan kencing manis. Adapun cara mencegah penyakit kencing manis dengan mudah yang caranya dengan menghindarkan makanan yang berlemak atau berkolesterol.

5. Berat badan yang dijaga

Menjaga berat badan itu sebenarnya susah susah gampang. Jika kita sudah tergiur dalam soal urusan makanan, kita  pasti akan memakannya. Apalagi jika makanan itu yang memiliki rasa manis atau yang tidak sehat.  Bisa membuat tubuh menjadi gemuk atau obesitas. Dari makanan inilah yang bisa memudahkan resiko terkena penyakit diabetes terjadi. Maka dari itu, kami akan memberikan cara mencegah penyakit kencing manis dengan mudah yang hanya dengan menjaga berat badan agar tetap stabil dan tidak melebihi dari ukuran standar.

6. Berolahraga yang teratur

Dalam melakukan olahraga itu memang sangat penting sekali untuk kesehatan tubuh, agar tidak mudah mengalami penyakit yang akan menyerang pada didalam tubuh kita. Olahraga itu paling sedikit dilakukan dengan satu kali dalam seminggu.

Apalagi jika mempunyai riwayat kencing manis atau diabetes, itu bisa dengan melakukan olahraga. Begitu pun juga dengan cara mencegah penyakit kencing manis dengan mudah yang dapat melakukan kegiatan ini. Banyak sekali manfaat yang kita dapat jika kita sedang melakukan kegiatan ini. Mengecilkan paha, mengecilkan lengan, dan mengecilkan perut buncit juga bisa.  Jenis macam olahraga itu bisa kita lihat, ada yang melakukan jogging, renang, senam, dan bersepeda. Semua tergantung dengan pilihan masing masing. Tetapi jika hanya melakukan ini saja. Tidak bisa dikatakan dengan maksimal, yang harusnya disertai dengan pola makan yang sehat.

Ada banyak olahraga yang membakar kalori super banyak yang dapat anda manfaatkan untuk mencegah terjadinya diabetes dan memperkecil risiko tersebut

7. Makanan Sehat

Asupan nasi, roti tawar, dan juga kentang akan meningkatkan kadar gula dalam darah. Beberapa jenis makanan tersebut mengandung jenis karbohidrat sederhana yang lebih mudah diubah menjadi glukosa di dalam tubuh kita.  Akibatnya, mengkonsumsi beberapa jenis makanan tersebut dapat meningkatkan glukosa dalam darah secara drastis. Untuk memenuhi kebutuhan karbohidrat harian Anda, konsumsilah gandum dan juga biji-bijian.

Asupan makanan yang berasal dari gandum utuh seperti oatmeal, sereal, dan roti gandum baik untuk mengontrol kadar gula dalam darah. Alasannya, beberapa jenis makanan tersebut mengandung jenis karbohidrat kompleks yang sulit untuk diubah menjadi glukosa.  Mengkonsumsi beberapa jenis makanan tersebut juga akan membuat Anda merasa kenyang lebih lama sehingga mencegah anda untuk mengkonsumsi lebih banyak makanan. Sementara itu, mengkonsumsi biji-bijian terbukti mampu menurunkan resiko untuk terkena penyakit diabetes sebesar 30%.

8. Hindari Stres

Seperti yang telah dijelaskan di atas, stres dapat meningkatkan sejenis hormon di dalam tubuh yang dapat menaikkan kadar glukosa darah. Karena itu, hindarilah stres dalam bentuk apapun. Jika stres tidak dapat Anda hindari, Anda harus bisa mengelola stres itu dengan baik, seperti dengan relaksasi, refreshing, atau sekedar mendengarkan musik kesukaan di sela-sela aktivitas.

9. Berhenti Merokok

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, merokok akan meningkatkan resiko untuk terkena diabetes. Bahkan, merokok juga akan meningkatkan resiko untuk terkena kanker dan gangguan jantung. Karena itu, hentikanlah kebiasaan merokok Anda. Bila perlu, hindari lingkungan asap rokok karena asap rokok akan menimbulkan dampak yang sama buruknya dengan merokok. 

Itulah 9 cara mencegah penyakit gula darah. Jika informasi diatas kurang menyakinkan Anda, Anda dapat konsultasi ke dokter. Namun jika Anda malu atau takut Kami menyediakan layanan gratis konsultasi.

konsultasi dokter
Redaksi Autoimuncare

Tim Redaksi memastikan artikel sesuai standar Kebijakan Redaksional Autoimuncare. Seluruh artikel di Autoimuncare melewati proses penyuntingan bertahap dari ahli medis dan ahli bahasa agar dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan mudah dimengerti pembaca.

Diskusi Terkait